About Me

My photo
Bandung, Jawa Barat, Indonesia
me? just try to figure it out by ur self! check my another blog : http://blueismycolour.wordpress.com/ FB & YM : ivy_puppy@yahoo.com follow me @ivypuppy

Tuesday, June 8, 2010

tanyaku pada malam

---INI MUNTAHAN----

Tuhan...kadang aku merasa begitu bersalah padaMu.. Semakin hari rasa ini semakin menyesakkan relung hatiku. Aku tau tak seharusnya aku menikmati kemirisan ini, tapi akupun tak mampu menepis besarnya rasa rinduku. Sebesar kesadaranku akan kesalahanku, sebesar itu pula kesadaranku akan keinginanku. Ini sungguh satir!

Sekali waktu aku merasa menjadi orang yang tak tau berterima kasih akan berkatMu yang berlimpah padaku. Di waktu lain aku berpikir, harusnya Engkau begitu perkasa dan tak mengapa aku yang kecil ini untuk sekedar terlena dengan rasa. karena sungguh tak pernah terbersit di pikiranku kisah ini bisa menjadi begitu pesat dan berkembang sampai sejauh ini. Bahkan dalam mimpiku yang paling gila sekalipun, tak pernah aku bayangkan.

Bapa.. masih boleh aku memanggilMu begitu? Apa masih pantas aku menyebutMu Bapa? Akh... mengapa semua harus berakhir begini Bapa? Betapa hampir di setiap malam aku terjaga sekedar untuk memikirkan apa yang telah aku lakukan dan apa yang seharusnya aku lakukan. Aku kembali mempertanyakan pada malam tentang semuanya ini. Betapa ini menjadi jauh lebih sulit, ketika tak seorangpun mampu kutanyai selain sang malam dan sahabat-sahabatnya.

Aku tak tau sampai kapan mampu kubungkam hatiku dengan segudang pertanyaan itu. Karena kuyakin suatu saat aku harus menyuarakannya, setidaknya padamu.

"Bapa salahkah aku? " Aku hanya menikmati sebongkah rasa yang begitu lama aku cari dan ada di depanku..

Bandung,2010-06-08 ( 17.56 pm)
ivy
*biru dalam tangis yang tak jua mampu terburai

No comments: